Peringati Hari Kesehatan Nasional, LKC Jateng Kampanye Kesehatan dan Screening Dini Diabetus Melitus Pada Tunawisma

PURWOKERTO- Sebagai bagian institusi kesehatan non government organitation, Layanan Kesehatan Cuma-Cuma (LKC) Dompet Dhuafa turut ambil bagian dalam peringatan Hari Kesehatan Nasional ke 57 Tahun 2021 untuk mendukung pembangunan kesehatan, yang mengusung  tema “Sehat Negeriku, Tumbuh Indonesiaku”. Beberapa agenda peringatan HKN dalam upaya kampanye hidup sehat diantaranya Screening Penyakit Tidak Menular (PTM) berupa screening dini hipertensi dan diabetes mellitus  dengan menyasar kelompok rentan penyandang masalah sosial di Kampung Sri Rahayu, kel. Karangklesem, Kecamatan Purwokerto Selatan, Kabupaten Banyumas Jateng (13/11). 
 
Kegiatan ini bekerjasama dengan Pusat Studi Dakwah Komunitas Universitas Muhammadiyah Purwokerto serta Persatuan Senat Mahasiswa Kedokteran Gigi Universitas Jenderal Soedirman Purwokerto.  150 penerima manfaat hadir dalam kegiatan ini yang merupakan peserta pos Sehat Sri Rahayu LKC Dompet Dhuafa Jateng. Selain mendaptkan edukasi dan juga screening dini, para penerima manfaat juga mendapatkan paket hygiene kit . 
 
Hari Kesehatan nasional yang diperingati  setiap tahun tanggal 12 November, dengan berbagai tema yang sesuai dengan kondisi kesehatan Tanah Air. Peringatan HKN ke 57 Tahun ini dimaknai selain sebagai puncak upaya bersama seluruh pemangku kepentingan pembangunan kesehatan dalam lima tahun terakhir, juga dimaknai dengan kesiapan bidang kesehatan untuk terlibat aktif dalam pembangunan periode berikutnya yang menitikberatkan pada aspek sumber daya manusia. Diyakini, SDM yang sehat akan membawa keunggulan bagi bangsa. 
 
 
#harikesehatannasional2021
#HKN2021
#layanankesehatancumacuma
#dompetdhuafa
 
Layanan Kesehatan Cuma-Cuma
Dompet Dhuafa
Jl. Yayasan no.1 Berkoh, Purwokerto Selatan, Banyumas-Jateng
Tlp. 0281-632543 
WA Center 08112890287
Previous
Next

Kabar Kebaikan Lainnya

Masjid Nabawi, Wakaf Pertama Rasululllah

K.H. Izzuddin Edi Siswanto,Lc., M.A., Ph.D. Masjid Nabawi merupakan salah satu masjid yang dimuliakan. Rasulullah SAW pernah bersabda, ”Janganlah kalian berkunjung kecuali pada tiga masjid,