Layanan Donatur

Jalin Silaturahim, DMC DD Jateng Hadiri Rakor Relawan Kebencanaan Purbalingga

Purbalingga- Tim Respon Bencana DMC Dompet Dhuafa Jateng hadir dalam acara Rapat Koordinasi dan Silaturahmi Bupati bersama Relawan Penanggulangan Bencana Se-Kabupaten Purbalingga Jawa Tengah. Kegiatan tersebut dilaksanakan dalam rangka menjalin silaturahmi antar relawan kebencanaan dengan Pemkab dan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Purbalingga. Bertempat di Kantor BPBD Kabupaten Purbalingga acara silaturahi dihadiri oleh 270 relawan dari berbagai lintas organisasi di Purbalingga.

Dalam sambutannya, Bupati Purbalingga, Dyah H Pratiwi, S.E., B.Econ., M.M menyampaikan, bahwa kegiatan ini bertujuan untuk memperkuat solidaritas antar relawan kebencanaan khususnya di Kabupaten Purbalingga. Mewakili Pemkab Purbalingga, apresiasi setinggi-tingginya kepada seluruh relawan atas dedikasinya selama ini membantu warga Kabupaten Purbalingga apabila terdapat musibah kebencanaan. Dirinya berharap semoga kedepannya solidaritas relawan akan semakin kuat. Kedepan, Pemerintah Kabupaten Purbalingga juga akan memfasilitasi dan membentuk suatu forum relawan agar terciptanya kemudahan untuk melakukan koordinasi kegiatan kerelawanan khususnya di sektor kebencanaan.

Syinta Khusna Nabila, Perwakilan DMC Dompet Dhuafa Jateng dari kantor Unit Purwokerto, menyampaikan saat ini sebaran relawan kebencanaan Dompet Dhuafa Jawa Tengah tidak hanya di Purwokerto, namun dibeberapa kabupaten, salah satunya Kabupaten Purbalingga. melalui jejaring relawan di Wilayah Kabupaten Purbalingga yang merupakan salah satu wilayah dengan daerah rawan bencana alam berupa banjir dan tanah longsor. Hal ini karena letak geografis Kabupaten Purbalingga sangat menungkinkan untuk terjadi bencana alam tersebut.

Selain tim DMC Dompet Dhuafa Jateng dari kantor Unit Purwokerto, Komunitas Dompet Dhuafa Volunteer (DDV) Purwokerto juga sering terlibat dalam aksi-aksi kemanusiaan kebencanaan.

.

.

Sumber : @ddjateng

Facebook
Twitter
WhatsApp

Alirkan Kebaikan

Baca Kabar Lainnya

1
Kekeringan Meluas, Dompet Dhuafa Jateng dan BMT Insan Mandiri Distribusikan Air Bersih Di Sragen Barat
1
Peringati Hari Kesehatan Gigi dan Mulut Nasional, LKC Dompet Dhuafa Jawa Tengah Periksa Puluhan Gigi dan Mulut Anak di Banyumas
1
Perluas Sinergi Pemberdayaan Ekonomi, Dompet Dhuafa Jawa Tengah dan IAIN Kudus Tandatangani Perjanjian Kerjasama
2
Ringankan Kondisi Kekeringan,Dompet Dhuafa Kembali Alirkan 72.000 Liter Air Bersih di Wilayah Jawa Tengah
AUK 2023 (2)
El-Nino Perburuk Musim Kemarau, Dompet Dhuafa Jateng Respon Kekeringan dengan Distribusi Air Bersih untuk Wilayah Terdampak
WhatsApp Image 2023-08-21 at 09.42
Gelar Muharram Fest, Dompet Dhuafa Jateng Ajak Donatur Berbagi Melalui Gerakan Muliakan Anak Yatim
WhatsApp Image 2023-08-18 at 11.59
Pekan ASI Sedunia 2023: LKC Dompet Dhuafa Jateng Lakukan Edukasi Menyusui dan Demo Masak MPASI
WhatsApp Image 2023-08-17 at 16.22
Dompet Dhuafa Bantu Warga Jlarem Di Lereng Gunung Merbabu Akses Air Bersih
1
Penambang  Di Banyumas Terjebak, DMC Dompet Dhuafa Jateng Kirimkan Tim Evakuasi
1
1.004 Orang Mengungsi, Dompet Dhuafa Jateng Salurkan Bantuan Respon Banjir Lahar Dingin Di Lumajang

Layanan Donatur